Apresiasi Para Donatur Pembangunan Masjid Al Islam Kepatihan, PRM Berikan Piagam Penghargaan

- Editorial Team

Minggu, 29 Juni 2025 - 20:43 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

banner 468x60

GIRIMU.COM – Takmir Masjid Al Islam dan Pimpian Ranting Muhammadiyah (PRM) Kepatihan, Kecamatan Menganti, Gresik punya cara tersendiri untuk memberikan apresiasi kepada para pihak yang berkontribusi aktif dalam proses pembangunan masjid, sekaligus sebagai ungkapan terima kasih. Caranya, memberikan piagam penghargaan kepada para jamaah dan tokoh masyarakat yang dinilai telah memberikan sumbangsih konkret selama proses pembanngunan masjid berlangsung.

Cara inspiratif itu dilakukan seusai acara Safari Subuh di Masjid Al Islam Kepatihan yang dihadiri Pimpinan Daerah Muhammadiyah (PDM) dan pimpinan beberapa Unit Pembantu Pimpinan (UPP) PDM Gresik dan disaksikan puluhan jamaah yang memadati masjid, Ahad (29/6/2025) pagi.

ADVERTISEMENT

ads

SCROLL TO RESUME CONTENT

Ada 10 warga dan simpatisan Muhammadiyah di desa yang berbatasan dengan Kecamatan Benowo, Surabaya ini yang menerima penghargaan. Ke-10 dermawan ini menerima apresiasi berupa piagam berpigora yang diserahkan oleh Ketua Pimpinan Cabang Muhammadiyah (PCM) Menganti, Nur Syamsi. Tentu, pemberian piagam penghargaan itu tanpa bermaksud menafikan peran jamaah atau pihak lain yang juga berkontribusi dengan kemampuan masing-masing.

Baca Juga :  Siswa SD Almadany Kagumi KRI Dewa Ruci

Ke-10 penerima apresiasi itu adalah:

  1. H Charir. S. e
  2. H Muhammad Suyitno
  3. Sulaikan
  4. H Budi sasongko
  5. Heri susanto
  6. Setyo purbawanto
  7. H Ngatemin
  8. Rudi Ashari
  9. Mian sutrisno
  10. Toif

DItemui seusai menyerahkan piagam penghargaan, Ketua PCM Menganti, Nur Syamsi, mengatakan, selain sebagai ungkapan terima kasih, pemberian apresiasi itu diharapkan menjadi inspirasi dan motivasi bagi keluarga besar Muhammadiyah untuk semangat bersedekah atau berinfak di jalan kebaikan. Karena itu, pihaknya juga mengapresiasi apa yang dilakukan Takmir Masjid Al Islam dan PRM Kepatihan yang telah mengoordinasikan dengan baik selama proses pembangunan masjid berlangsung.

Baca Juga :  Tim Orkestra SMK TI Muhammadiyah Cikampek Tampil Memukau Dalam Pembukaan Olympicad VII

Dikatakan, masjid di pinggir Jalan Raya Kepatihan yang memiliki akses langsung menuju Surabaya ini asalnya adalah mushala. Statusnya baru berubah menjadi masjid sejak 2018 silam dengan kondisi dan kapasitas masih sangat kecil. Kemudian, takmir dan PRM Kepatihan berinisiatif merehab masjid itu menjadi dua lantai yang kini berdiri megah.

Alhamdulillah, dengan dinamika yang menyertainya, pembangunanan masjid ini akhirnya rampung. Karena itu, pada kesempatan ini, kami menyampaikan terima kasih, matur nuwun sanget kepada para dermawan yang telah menginfakkan sebagian hartanya untuk pembangunan masjid ini,” ujar Nur Syamsi. (red)

 

 


Post Views: 1

sumber berita dari girimu.com

Follow WhatsApp Channel www.kabargresik.com untuk update berita terbaru setiap hari Follow

Berita Terkait

IPM Smamio di ‘Future Leader Camp’: Menata Program, Menumbuhkan Jiwa Kepemimpinan
Belajar Memimpin dari Hati, Pesan Kepala Smamio di ‘Future Leader Camp’ IPM
Perkuat Karakter Islami, SD Al Islam Resmi Luncurkan Madin
Dari Pelajar Biasa Jadi Pemimpin Masa Depan, Jaabir Danadyaksa Kobarkan Api Kepemimpinan di ‘Future Leader Camp’ IPM Smamio
Hadirkan Camat Gresik, Spemdalas Jalankan Program Orang Tua Mengajar 
Istiqmah Beribadah Selama Liburan, 16 Siswa SD Muhammadiyah 1 Driyorejo Gresik Dapat Apresiasi Sekolah
Pupuk dan Perkuat Karakter Cinta Alam, MIISMO Ajarkan Peduli Lingkungan sejak Usia Dini
Milad ke-56 TK Aisyiyah Bungah: Senam, Kebaya, dan Loyalitas
Berita ini 55 kali dibaca

Berita Terkait

Kamis, 15 Januari 2026 - 09:07 WIB

IPM Smamio di ‘Future Leader Camp’: Menata Program, Menumbuhkan Jiwa Kepemimpinan

Kamis, 15 Januari 2026 - 00:07 WIB

Belajar Memimpin dari Hati, Pesan Kepala Smamio di ‘Future Leader Camp’ IPM

Rabu, 14 Januari 2026 - 15:05 WIB

Perkuat Karakter Islami, SD Al Islam Resmi Luncurkan Madin

Rabu, 14 Januari 2026 - 06:04 WIB

Dari Pelajar Biasa Jadi Pemimpin Masa Depan, Jaabir Danadyaksa Kobarkan Api Kepemimpinan di ‘Future Leader Camp’ IPM Smamio

Selasa, 13 Januari 2026 - 12:02 WIB

Istiqmah Beribadah Selama Liburan, 16 Siswa SD Muhammadiyah 1 Driyorejo Gresik Dapat Apresiasi Sekolah

Berita Terbaru

Muhammadiyah Gresik

Perkuat Karakter Islami, SD Al Islam Resmi Luncurkan Madin

Rabu, 14 Jan 2026 - 15:05 WIB