Spemutu Gresik Apresiasi Prestasi Siswa di Apel Pagi Semester Genap 2026

- Editorial Team

Senin, 5 Januari 2026 - 14:38 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

banner 468x60

GIRIMU.COM – Suasana khidmat bercampur bangga menyelimuti lapangan SMP Muhammadiyah 1 (Spemutu) Gresik yang berlokasi di Jalan KH Kholil No. 90. Di bawah sinar matahari pagi cerah dan hembusan angin sejuk, sebanyak 256 siswa dan 30 guru berkumpul dalam apel pagi perdana untuk menyambut semester genap tahun ajaran 2026, Senin (5/1/2026).

Dalam amanatnya di depan peserta apel, Kepala Spemutu, Sulistyaningsih MPd, berharap, di awal semester genap 2026 ini anak-anak membuka lembaran baru untuk meningkatkan kompetensi akademik dan non-akademik.

ADVERTISEMENT

ads

SCROLL TO RESUME CONTENT

“Saya berharap di semester genap ini kalian dapat meningkatkan kompetensi akademik dan non-akademik yang mungkin di semester ganjil tahun kemarin masih dalam proses perjuangan untuk menjadi yang terbaik,” katanya membuka amanat.

“Oleh karena itu, saya berharap, kalian semua jangan meninggalkan sholat. Kemarin yang solatnya masih bolong-bolong di semester ganjil, pada semester genap ini diperbaiki, karena melalui sholat kita berdoa mohon kepada Allah SWT segala sesuatu yang terbaik. Belajar lebih rajin, jika memang diperlukan silakan mengikuti bimbingan belajar yang ada, sehingga upaya peningkatan belajar yang dilakukan dapat memberikan hasil yang positif,” pesannya.

Apel pagi kemudian ditutup oleh doa yang dipimpin oleh Rosyidul Arifibillah, Kepala Ismuba (Al Islam, ke-Muhammadiyahan dan Bahasa Arab) yang memohon kepada Sang Pencipta agar diberikan kemudahan belajar di semester genap 2026. Kemudian mohon juga diberikan kesehatan bagi seluruh warga Spemutu dan peningkatan belajar siswa agar konsisten dan berkelanjutan.

Baca Juga :  Bakar Bandeng Pemuda Muhammadiyah Sidayu Wadah Sharing Gagasan

Apel pagi ini kai ini bukan sekadar rutinitas awal sekolah, melainkan menjadi momentum istimewa bagi sekolah untuk memberikan apresiasi setinggi-tingginya kepada para siswa yang telah menorehkan prestasi gemilang sepanjang semester ganjil tahun 2025. Pemberian penghargaan yang dilakukan langsung oleh jajaran pimpinan sekolah di hadapan seluruh peserta apel, bertujuan  memberikan rasa bangga sekaligus memantik api semangat bagi siswa lainnya agar berlomba-lomba dalam kebaikan (fastabiqul khairat) di semester genap 2026.

Berikut daftar nilai terbaik siswa Spemutu Gresik semester ganjil 2025.

Kelas VII A
1. KHALIMATUS SA’DIYAH Jumlah Nilai 1.359
2. MUHAMMAD RAFFI AZFAR RASYADI Jumlah Nilai 1.354
3. ZAYBA NAQIYYA AZALIA Jumlah Nilai 1.342

Kelas VII B
1. HAFIZHAH ARISTABILLA AL FATHIYYAH Jumlah Nilai 1.331
2. PRABU ARGALINGGA AL KHALIFI Jumlah Nilai 1.319
3. NADYA PUTRI TSABILLA Jumlah Nilai 1.311

Kelas VII C
1. TARISA AZ ZAHRA RAMADHANI Jumlah Nilai 1.388
2. MUHAMMAD NURZAHY RAIS Jumlah Nilai 1.384
3. AFIZA FITRI HAYFA Jumlah Nilai 1.352

Baca Juga :  Milad ke-73, SD Muda Karisma Gelar Festival Drumband

Kelas VII D
1. RATIFA ANIN AZALIA Jumlah Nilai 1.354
2. GISKA MUMTAZALIYA ISKANDAR Jumlah Nilai 1.315
3. MUHAMMAD WILDAN HAKIKI NEVAND PUTRA Jumlah Nilai 1.309

Kelas VIII A
1. NAURA NUR INDRIANI Jumlah Nilai 1.244
2. LYDIA DEWI LAVINALIA Jumlah Nilai 1.232
3. WARDAH AULIA ATHALLAH Jumlah Nilai 1.224

Kelas VIII B
1. ISRA KENZIE NAZHARI Jumlah Nilai 1.251
2. GHALBI MUHAMMAD ARSY Jumlah Nilai 1.246
3. AZZAHRA AL-TAFUNNISA PUTRI SUNARKO Jumlah Nilai 1.216

Kelas VIII C
1. TIFA ARIESTA SEVIRA Jumlah Nilai 1.257
2. NAZHIRUL ABIYYI Jumlah Nilai 1.256
3. FATIMATUS ZAHRAH ALJUFRI Jumlah Nilai 1.236

Kelas IX A
1. ALIFTYA INDAH PURBASARI Jumlah Nilai 1.257
2. ARYA DAMAR WIRAWAN Jumlah Nilai 1.238
3. AFIYA NAYLA AZFA Jumlah Nilai 1.229

Kelas IX B
1. ALLSEME NIRNIAK SUCAHYA Jumlah Nilai 1.224
2. SHIHABUDDIEN AL AHNAF Jumlah Nilai 1.224
3. YUSUF XAVI IMADUDDIN Jumlah Nilai 1.219

Kelas IX C
1. CARISSA SHAFIRA NUR ASHAR Jumlah Nilai 1.268
2. NADIA RACHMADINA Jumlah Nilai 1.253
3. ZAHRAA NADIAH KHAIRUNNISA Jumlah Nilai 1.249

Selamat! (*)

Kontributor: Bening Satria Prawita Diharja


Post Views: 4

sumber berita dari girimu.com

Follow WhatsApp Channel www.kabargresik.com untuk update berita terbaru setiap hari Follow

Berita Terkait

Mental Juara, Siswa Spemupat Annisa Nur Hikmah Taklukkan ‘Malang Student Championship’
Awali Semester Genap, SD Almadany Ciptakan 4R di Ruang Kelas
Awali Pembelajaran Semester II, Spemdalas Landasi dengan Hati yang Tenang dan Niat Lurus
SD Al Islam Resmikan Gedung Baru, Simbol Kemajuan dan Sinergi Perguruan Muhammadiyah Cerme
Jalani Peran Terbaik Guru sebagai Pendidik dan Teladan, Upgrading SD Muhammadiyah Melirang Teguhkan Semangat Kerja
Tanamkan Tonggak Amanah, Jaga Arah Perjuangan: Penguatan Guru dan Karyawan SMP Muhammadiyah 12 GKB
Tarjih Kompas Dakwah Muhammadiyah – Girimu
Di Penghujung 2025, MI Muhammadiyah 4 Wotan Gelar Tasmi’ Tahfidzul Qur’an
Berita ini 4 kali dibaca

Berita Terkait

Rabu, 7 Januari 2026 - 02:42 WIB

Mental Juara, Siswa Spemupat Annisa Nur Hikmah Taklukkan ‘Malang Student Championship’

Selasa, 6 Januari 2026 - 17:41 WIB

Awali Semester Genap, SD Almadany Ciptakan 4R di Ruang Kelas

Selasa, 6 Januari 2026 - 08:40 WIB

Awali Pembelajaran Semester II, Spemdalas Landasi dengan Hati yang Tenang dan Niat Lurus

Senin, 5 Januari 2026 - 14:38 WIB

Spemutu Gresik Apresiasi Prestasi Siswa di Apel Pagi Semester Genap 2026

Senin, 5 Januari 2026 - 05:38 WIB

Jalani Peran Terbaik Guru sebagai Pendidik dan Teladan, Upgrading SD Muhammadiyah Melirang Teguhkan Semangat Kerja

Berita Terbaru

Olahraga

Gresik Phonska Plus Perkenalkan Skuad Proliga 2026

Selasa, 6 Jan 2026 - 21:38 WIB

Muhammadiyah Gresik

Awali Semester Genap, SD Almadany Ciptakan 4R di Ruang Kelas

Selasa, 6 Jan 2026 - 17:41 WIB