Tumpeng di Milad Smamsatu: Syukur yang Menguatkan

- Editorial Team

Minggu, 14 September 2025 - 03:18 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

banner 468x60

GIRIMU.COM — Enam puluh tahun perjalanan SMA Muhammadiyah 1 Gresik (Smamsatu) dirayakan dengan cara sederhana, namun penuh makna: kenduri tumpeng. Lantai 7 yang merupakan lapangan indoor kebanggaan sekolah favorit di Gresik ini berubah menjadi ruang syukuTumpengr.

Puluhan tumpeng terbungkus rapi berjejer di depan panggung, masing-masing membawa pesan kebersamaan dari tiap kelas. Di balik plastik bening, nasi kuning dengan lauk pauk tradisional seolah menegaskan: tradisi adalah penopang identitas.

ADVERTISEMENT

ads

SCROLL TO RESUME CONTENT

Di atas panggung, Ustad Nauval memandu semua warga Smamsatu untuk melantunkan Asmaul Husna dengan nada yang menyentuh. Suasana menjadi gemuruh yang menakjubkan seusai melantunkan Asmaul Husna bersama, dilanjutkan berdoa bersama. Mural warna-warni di dinding menambah nuansa hidup, seakan menggambarkan perjalanan panjang sekolah yang akrab dengan perubahan zaman.

Baca Juga :  Bangkitkan Potensi UMKM, Unisa Bandung dan Kadin Kolaborasi Dorong Transformasi Digital

Tema perayaan, “Kenduri Syukur, Kebersamaan yang Menguatkan”, bukan sekadar slogan. Ia menegaskan, bahwa usia enam dekade bukan akhir, melainkan awal bagi Smamsatu untuk terus bertumbuh bersama siswa, guru, dan alumni, serta semua pihak yang terkait dengan Smamsatu Gresik.

Selain kenduri, rangkaian acara milad juga diisi dengan pemberian penghargaan kepada para pendidik dan tenaga kependidikan yang telah mengabdi lebih dari 30 tahun. Tepuk tangan bergema ketika nama-nama guru senior dipanggil ke atas panggung. Mereka menerima plakat dan kenang-kenangan sebagai bentuk apresiasi atas dedikasi panjang membimbing generasi demi generasi.

“Tanpa keteladanan dan pengabdian Bapak-Ibu guru, Smamsatu tidak akan berdiri setegak ini di usia 60 tahun,” ujar Kepala Smamsatu, Nurul Ilmiah, dalam sambutannya.

Baca Juga :  Profil Menteri Pendidikan Dasar dan Menengah RI Abdul Mu'ti Yang Juga Sekum Muhammadiyah

Momen penghargaan itu menjadi penegasan bahwa kebersamaan bukan hanya milik siswa yang membawa tumpeng, tetapi juga milik para guru dan staf yang telah memberi napas pada perjalanan sekolah ini.

Di penghujung acara, doa syukur kembali dilangitkan. Tumpeng-tumpeng yang semula berjajar kemudian disantap bersama, menandai kebersamaan yang terus dirawat. Perayaan sederhana ini justru memancarkan makna mendalam: syukur yang menguatkan, tradisi yang menyatukan, dan pengabdian yang meneguhkan langkah ke depan. (*)

Kontributor: M. Islahuddin


Post Views: 2

sumber berita dari girimu.com

Follow WhatsApp Channel www.kabargresik.com untuk update berita terbaru setiap hari Follow

Berita Terkait

Belajar Memimpin dari Hati, Pesan Kepala Smamio di ‘Future Leader Camp’ IPM
Perkuat Karakter Islami, SD Al Islam Resmi Luncurkan Madin
Dari Pelajar Biasa Jadi Pemimpin Masa Depan, Jaabir Danadyaksa Kobarkan Api Kepemimpinan di ‘Future Leader Camp’ IPM Smamio
Hadirkan Camat Gresik, Spemdalas Jalankan Program Orang Tua Mengajar 
Istiqmah Beribadah Selama Liburan, 16 Siswa SD Muhammadiyah 1 Driyorejo Gresik Dapat Apresiasi Sekolah
Pupuk dan Perkuat Karakter Cinta Alam, MIISMO Ajarkan Peduli Lingkungan sejak Usia Dini
Milad ke-56 TK Aisyiyah Bungah: Senam, Kebaya, dan Loyalitas
Perkuat Sinergi Program, MIISMO Gelar Parenting bagi Guru, Siswa, dan Wali Murid
Berita ini 22 kali dibaca

Berita Terkait

Kamis, 15 Januari 2026 - 00:07 WIB

Belajar Memimpin dari Hati, Pesan Kepala Smamio di ‘Future Leader Camp’ IPM

Rabu, 14 Januari 2026 - 15:05 WIB

Perkuat Karakter Islami, SD Al Islam Resmi Luncurkan Madin

Rabu, 14 Januari 2026 - 06:04 WIB

Dari Pelajar Biasa Jadi Pemimpin Masa Depan, Jaabir Danadyaksa Kobarkan Api Kepemimpinan di ‘Future Leader Camp’ IPM Smamio

Selasa, 13 Januari 2026 - 21:03 WIB

Hadirkan Camat Gresik, Spemdalas Jalankan Program Orang Tua Mengajar 

Selasa, 13 Januari 2026 - 03:01 WIB

Pupuk dan Perkuat Karakter Cinta Alam, MIISMO Ajarkan Peduli Lingkungan sejak Usia Dini

Berita Terbaru

Muhammadiyah Gresik

Perkuat Karakter Islami, SD Al Islam Resmi Luncurkan Madin

Rabu, 14 Jan 2026 - 15:05 WIB

Muhammadiyah Gresik

Hadirkan Camat Gresik, Spemdalas Jalankan Program Orang Tua Mengajar 

Selasa, 13 Jan 2026 - 21:03 WIB