Leadership Outbound, Itulah Cara SMK MUDA Menguji Kepemimpinan dan Kekompakan Siswanya

- Editorial Team

Jumat, 24 Mei 2024 - 10:10 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Girimu.com — Seluruh siswa kelas 10 dari jurusan Teknik Kimia Industri (TKI), Desain Komunikasi Visual (DKV), dan Manajemen Perkantoran Layanan Bisnis (MPLB) SMK Muhammadiyah 2 (SMK MUDA) Benjeng, Gresik mengikuti kegiatan Leadership Outbound  di alam terbuka Pacet, Mojokerto, Rabu (22/5/2024). Keberangkatan mereka diawali dengan berdoa bersama di lapangan sekolah sekaligus pengecekan kehadiran siswa, dan diberangkatkan tepat pukul 07.00 WIB.

Seluruh siswa kelas 10 dan 14 pendamping guru tiba di Pacet sekitar pukul 08.30 WIB. Acara dimulai dengan pembagian kelompok dan pemilihan leader sebagai ketua dalam kelompok. Berbagai permainan yang dirancang untuk melatih kreativitas dan leadership, harus mereka lalui. Beberapa permainan juga fokus pada sportifitas dan kekompakan tim, mengharuskan para siswa bekerja sama untuk mencapai tujuan bersama.

Permainan ini tidak hanya menguras energi, tetapi juga menantang para siswa untuk berpikir kritis dan bertindak cepat. Setelah rangkaian kegiatan yang menguras tenaga, nilai-nilai dari setiap permainan dikumpulkan dan dievaluasi.

Ketua Panitia, Abdul Haris, mengatakan, kegiatan itu merupakan agenda tahunan untuk siswa kelas 10. Diharapkan, melalui kegiatan ini para siswa dapat belajar disiplin dan mengembangkan kemampuan kerja sama di antara mereka. Ia menambahkan, pengalaman belajar di luar kelas sangat penting untuk pembentukan karakter siswa.

Baca Juga :  TPQ SD Muhammadiyah 1 Bawean Gelar Khotmul Qur’an dan Imtihan dengan Khidmat

Sementara Izah Maulidya Dwi Putri, salah satu siswa peserta outbound mengaku senang mengikuti program tersebut. Pasalnya, pengalaman yang didapatkan ketika mengikuti program di alam terbuka, tak akan ia peroleh di dalam kelas.

“Saya senang sekali bisa ikut outbound, bersenang-senang bersama teman di luar lingkungan sekolah. Saya juga senang mendapatkan pengalaman baru belajar di alam terbuka,” ungkapnya penuh keceriaan.

Acara diakhiri dengan penyerahan hadiah kepada para pemenang dan sesi refleksi bersama. Para siswa berbagi pengalaman dan pelajaran yang mereka dapatkan selama kegiatan berlangsung. (*)

Kontributor: Maria Hanim

Vinkmag ad

sumber berita dari girimu.com

Follow WhatsApp Channel www.kabargresik.com untuk update berita terbaru setiap hari Follow

Berita Terkait

Tujuh Gemintang Jadi Simbol Berakhirnya Konflik Panjang, Sekolah Aisyiyah Bustanul Athfal 49 Resmi Berdiri di Griya Kencana
Healing ke Bonbin Surabaya, Siswa KB ABA 49 Griya Kencana Ikuti Lomba Mewarnai Peringatan Hari Ibu
Hai Ini, Tiga Ajang Besar Kolaborasi Pendidikan, Filantropi, dan Lingkungan Sekolah Sehat Digelar Muhammadiyah Gresik
Membangun Masa Depan Gemilang: Transformasi Holistik SD Al Islam Cerme Menuju Sekolah Pilihan
Gelar Karya Kokurikuler Seni dan Olah Raga, Spemupat Lombakan Cabor Unik: Futsal Campuran 
Kolaborasi ‘English Course’ Spemupat – SMAM 1 Gresik, Siswa Antusias Ikuti ‘Dare to Be English’
57 Tahun SD Muhammadiyah 1 Kebomas: Menjaga Nyala Api, Menyulam Harapan
Tingkatkan Nalaria Matematika, Spemupat Sukses Selenggarakan Uji Soal MNR ke-21
Berita ini 13 kali dibaca

Berita Terkait

Minggu, 23 November 2025 - 09:33 WIB

Tujuh Gemintang Jadi Simbol Berakhirnya Konflik Panjang, Sekolah Aisyiyah Bustanul Athfal 49 Resmi Berdiri di Griya Kencana

Minggu, 23 November 2025 - 00:33 WIB

Healing ke Bonbin Surabaya, Siswa KB ABA 49 Griya Kencana Ikuti Lomba Mewarnai Peringatan Hari Ibu

Sabtu, 22 November 2025 - 15:32 WIB

Hai Ini, Tiga Ajang Besar Kolaborasi Pendidikan, Filantropi, dan Lingkungan Sekolah Sehat Digelar Muhammadiyah Gresik

Sabtu, 22 November 2025 - 06:31 WIB

Membangun Masa Depan Gemilang: Transformasi Holistik SD Al Islam Cerme Menuju Sekolah Pilihan

Jumat, 21 November 2025 - 21:30 WIB

Gelar Karya Kokurikuler Seni dan Olah Raga, Spemupat Lombakan Cabor Unik: Futsal Campuran 

Berita Terbaru