Gresik United Targetkan Kemenangan di Laga Kandang Lawan Persiku Kudus

- Editorial Team

Kamis, 23 Januari 2025 - 12:40 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Gresik United akan menghadapi Persiku Kudus pada laga kandang pertama di lanjutan Play-off Degradasi Liga 2 2024/2025. Pertandingan ini digelar di Gelora Joko Samudro, Jumat, 24 Januari 2025, pukul 15.30 WIB.

Laga ini menjadi pertemuan pertama bagi kedua tim. Sebelumnya, Gresik United sukses meraih kemenangan 2-1 saat bertandang ke markas Persekat Tegal, sementara Persiku Kudus harus menelan kekalahan tipis 0-1 dari Persibo Bojonegoro.

Rekor kandang Gresik United sangat impresif, dengan 8 laga terakhir tanpa kekalahan, mencatatkan 5 kemenangan dan 3 hasil imbang. Sebaliknya, rekor tandang Persiku Kudus kurang memuaskan, hanya mencatatkan 1 kemenangan, 4 kekalahan, dan 3 hasil imbang dari 8 laga terakhir. Namun, Persiku tetap tidak bisa dianggap remeh setelah mampu menahan imbang dua tim kuat Liga 2, Bhayangkara FC dan Persijap Jepara, dengan skor 0-0.

Pelatih Gresik United, Djajang Nurjaman, mengaku optimistis timnya bisa meraih poin penuh meskipun waktu persiapan yang singkat. “Tim kami akan tampil 100%. Tidak ada pemain yang cedera atau akumulasi kartu. Walaupun recovery kami sedikit, target kami besok adalah 3 poin,” ujar pelatih yang akrab disapa Djanur ini.

Djanur juga menegaskan bahwa posisi klasemen sementara tidak menjadi acuan. “Persiku Kudus tidak bisa dianggap remeh walaupun ada di dasar klasemen. Saat melawan Persibo Bojonegoro, mereka hanya kalah 1-0. Itu menunjukkan mereka tim yang solid,” imbuhnya.

Baca Juga :  Gresik United Targetkan 15 Poin untuk Bertahan di Liga 2, Djanur: "Fighting Spirit Adalah Kunci"

Sementara itu, pemain Gresik United, Ibnu Hajar, mengungkapkan bahwa dukungan dari pendukung di kandang menjadi motivasi besar bagi timnya. “Bermain di kandang sendiri tentunya menjadi motivasi tinggi untuk tampil maksimal dan melanjutkan tren positif. Kami optimistis bisa meraih 3 poin besok,” tuturnya.

Pertandingan ini menjadi ujian penting bagi Gresik United untuk mempertahankan tren positif di kandang sekaligus menjaga peluang bertahan di Liga 2 musim depan.

Penulis : Daniel Andayawan

Editor : Tiko

Follow WhatsApp Channel www.kabargresik.com untuk update berita terbaru setiap hari Follow

Berita Terkait

Tendangan Penalti: Sejarah Hukuman yang Mengubah Wajah Sepak Bola
Gresik Phonska Plus Perkenalkan Skuad Proliga 2026
Jogging Track Stadion Gelora Joko Samudro Ambles Akibat Tergerus Air Hujan
Dua Emas SEA Games dari Gresik: Alma & Robby Pulang Bawa Keajaiban
Pelajar Gresik Adu Strategi di Student Chess Championship
Gresik United Tekuk Persiba Bantul 1-0
Gresik United Raih Kemenangan Perdana 3-1
Gresik United Launching 30 Pemain dan Jersey Anyar
Berita ini 82 kali dibaca

Berita Terkait

Senin, 12 Januari 2026 - 22:53 WIB

Tendangan Penalti: Sejarah Hukuman yang Mengubah Wajah Sepak Bola

Selasa, 6 Januari 2026 - 21:38 WIB

Gresik Phonska Plus Perkenalkan Skuad Proliga 2026

Senin, 5 Januari 2026 - 11:05 WIB

Jogging Track Stadion Gelora Joko Samudro Ambles Akibat Tergerus Air Hujan

Senin, 22 Desember 2025 - 22:40 WIB

Dua Emas SEA Games dari Gresik: Alma & Robby Pulang Bawa Keajaiban

Senin, 15 Desember 2025 - 00:16 WIB

Pelajar Gresik Adu Strategi di Student Chess Championship

Berita Terbaru

Muhammadiyah Gresik

Hadirkan Camat Gresik, Spemdalas Jalankan Program Orang Tua Mengajar 

Selasa, 13 Jan 2026 - 21:03 WIB

Muhammadiyah Gresik

Milad ke-56 TK Aisyiyah Bungah: Senam, Kebaya, dan Loyalitas

Senin, 12 Jan 2026 - 18:00 WIB