Petrokimia Gresik Dukung Agripreneur Tebu SGN, Cetak Petani Milenial untuk Swasembada Gula

- Editorial Team

Kamis, 29 Mei 2025 - 23:53 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

penandatanganan nota kesepahaman (MoU) antara Direktur Utama Petrokimia Gresik, Dwi Satriyo Annurogo, dengan Direktur Utama PT Sinergi Gula Nusantara (SGN), Mahmudi, di Gresik, Jawa Timur, Rabu (28/5/2025).

penandatanganan nota kesepahaman (MoU) antara Direktur Utama Petrokimia Gresik, Dwi Satriyo Annurogo, dengan Direktur Utama PT Sinergi Gula Nusantara (SGN), Mahmudi, di Gresik, Jawa Timur, Rabu (28/5/2025).

GRESIK, kabargresik.com – PT Petrokimia Gresik  secara resmi menyatakan dukungannya terhadap program “Agripreneur Tebu”. Komitmen ini bertujuan mendorong regenerasi petani sekaligus berkontribusi pada target swasembada gula nasional.

Dukungan tersebut ditandai dengan penandatanganan nota kesepahaman (MoU) antara Direktur Utama Petrokimia Gresik, Dwi Satriyo Annurogo, dengan Direktur Utama PT Sinergi Gula Nusantara (SGN), Mahmudi, di Gresik, Jawa Timur, Rabu (28/5/2025).

Dwi Satriyo mengapresiasi inisiatif SGN dalam program Agripreneur Tebu dan berterima kasih atas kesempatan bagi Petrokimia Gresik untuk berperan aktif. “Kami hadir sebagai mitra penyedia solusi pertanian lengkap, mulai dari agroinput seperti pupuk, hingga pendampingan teknis. Kami percaya, anak muda bisa menjadi pelaku utama dalam mewujudkan pertanian yang modern, mandiri, dan menguntungkan,” ujar Dwi Satriyo.

Program Agripreneur Tebu sendiri dirancang untuk menarik minat generasi muda agar terjun ke sektor pertanian tebu dengan pendekatan kewirausahaan. Melalui pelatihan komprehensif, fasilitasi akses pembiayaan, pengenalan teknologi pertanian modern, serta pendampingan dari hulu hingga hilir, program ini diharapkan melahirkan petani-petani muda yang profesional.

Sebagai bentuk dukungan konkrit, Petrokimia Gresik akan menyalurkan bantuan untuk program Agripreneur Tebu di beberapa wilayah pabrik gula SGN, yaitu Modjopanggung, Ngadirejo, Pagotan, Soedhono, dan Sragi. Dukungan meliputi penyediaan pupuk dan sarana produksi berkualitas, rekomendasi pemupukan spesifik lokasi, hingga pendampingan intensif oleh tim agronom perusahaan.

Baca Juga :  Petrokimia Gresik Beri Bingkisan untuk 530 Abang Becak

Dwi Satriyo menambahkan, program ini selaras dengan amanah yang diemban Petrokimia Gresik untuk mendukung swasembada pangan, termasuk untuk komoditas perkebunan strategis seperti tebu. “Kolaborasi ini merupakan bentuk sinergi BUMN dalam menjawab tantangan sektor pertanian, terutama dalam hal regenerasi petani dan peningkatan produktivitas,” pungkasnya.

Kerja sama antara Petrokimia Gresik dan SGN dalam peningkatan produktivitas tebu ini bukanlah yang pertama. Sejak tahun 2021, kedua BUMN ini telah berkolaborasi melalui program Makmur, yang membangun ekosistem pertanian dari hulu hingga hilir, dan telah direalisasikan di lahan seluas puluhan ribu hektare.

Penulis : Akhmad Sutikhon

Editor : Akhmad Sutikhon

Follow WhatsApp Channel www.kabargresik.com untuk update berita terbaru setiap hari Follow

Berita Terkait

Nelayan Gresik Matrakim Hilang di Laut Usai Antar Penumpang
SIG Gelar RUPSLB, Ubah Anggaran Dasar dan Delegasi RKAP 2026
Dua Petani Balongpanggang Tersambar Petir, Satu Meninggal
Bos PT BRN Tersangka Illegal Logging Mentawai
KSPPS NU Dukun Bidik Aset Rp 40 M, Fokus Transformasi Syariah
Komisi VII Desak Petrokimia Efisiensi Distribusi dan Harga Gas
Mengurai Strategi Gizi Seimbang di Lingkar Operasi Smelter PTFI Gresik
Kemudi Gresik: Tambak Raksasa Terjebak Akses dan Irigasi
Berita ini 58 kali dibaca

Berita Terkait

Selasa, 6 Januari 2026 - 15:01 WIB

Nelayan Gresik Matrakim Hilang di Laut Usai Antar Penumpang

Kamis, 25 Desember 2025 - 07:24 WIB

SIG Gelar RUPSLB, Ubah Anggaran Dasar dan Delegasi RKAP 2026

Selasa, 9 Desember 2025 - 21:26 WIB

Dua Petani Balongpanggang Tersambar Petir, Satu Meninggal

Senin, 1 Desember 2025 - 21:20 WIB

Bos PT BRN Tersangka Illegal Logging Mentawai

Minggu, 30 November 2025 - 13:30 WIB

KSPPS NU Dukun Bidik Aset Rp 40 M, Fokus Transformasi Syariah

Berita Terbaru

Muhammadiyah Gresik

Milad ke-56 TK Aisyiyah Bungah: Senam, Kebaya, dan Loyalitas

Senin, 12 Jan 2026 - 18:00 WIB