Biar Pengusaha Muda Tidak Boros, Pemkab Gelar Pelatihan Keuangan

- Editorial Team

Kamis, 18 Januari 2018 - 17:34 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

kabargresik.com – Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Gresik melalui Dinas Kepemudaan dan Olahraga (Dispora) menggelar sebuah seminar tentang sistematika manajemen keuangan yang menyasar pada pengusaha muda pemula.

Kegiatan yang digagas oleh Dispora Kabupaten Gresik tersebut diadakan di gedung pertemuan Universitas Internasional Semen Indonesia (UISI) Gresik hari ini (Kamis, 18/01/2018).

ADVERTISEMENT

ads

SCROLL TO RESUME CONTENT

Puluhan pengusaha muda pemula antusias mengikuti kegiatan tersebut.

Mereka berasal dari pengusaha dibidang kuliner, garmen hingga percetakan.

Mufiddin Niah (24) salah seorang peserta seminar yang menggeluti usaha percetakan mengaku sangat terbantu dengan diadakannya pelatihan ini. Menurutnya pelatihan ini sangat penting diadakan. Mengingat usaha yang digelutinya semakin hari semakin berkembang.

Baca Juga :  Wadahi Hobi Pemuda, Desa Lowayu Bangun Sport Centre

“Kami butuh pelatihan seperti ini. Dan kami berharap kedepan perlu diadakan pelatihan lainnya, seperti pengelolaan pajak maupun terkait dengan pengurusan perijinan,” katanya.

Menurut Kepala Dispora Jairrudin, kegiatan ini adalah pertama kalinya digelar oleh Dispora kabupaten Gresik sebagai salah satu uapaya mendukung keberadaan pengusaha muda yang ada di kabupaten Gresik.

Menurutnya, pelatihan yang diadakan oleh Dispora bidang Kepemudaan ini menitikberatkan pada manajemen keuangan dalam suatu kegiatan usaha.

“Kami dukung pengusaha muda yang ada saat ini. Kami mencoba memfasilitasi mereka dengan pelatihan-pelatihan, ya salah satunya tentang bagaimana mengatur keuangan dengan benar,” kata Jairrudin.

Baca Juga :  Karyawan BRI Ungkap Sindikat Uang Palsu di Makassar, Begini Kronologinya

Nantinya, lanjut Jairrudin, sesuai tema yang diangkat yakni ‘Pemuda Gresik Siap Menyongsong Prestasi Dibidang Wirausaha’ diharapkan para peserta mampu mengimplementasikan apa yang sudah didapatkan melalui pelatihan tersebut dan mampu berdaya saing dengan daerah lain.

“Tentunya tidak hanya pelatihan ini saja, namun kami berupaya untuk mengadakan pelatihan-pelatihan lainnya di waktu mendatang. Dengan harapan, peran pemerintah terhadap pemuda terutama para pengusaha muda untuk mendukung mereka dapat terwujud,” katanya. (tik)

Follow WhatsApp Channel www.kabargresik.com untuk update berita terbaru setiap hari Follow

Berita Terkait

Gressmall Ubah Atrium Jadi Arena Badminton, Dorong Gaya Hidup Aktif
Jelang Ramadan, Pasar Murah Pemprov Jatim Diserbu Warga Gresik
Nelayan Gresik Matrakim Hilang di Laut Usai Antar Penumpang
SIG Gelar RUPSLB, Ubah Anggaran Dasar dan Delegasi RKAP 2026
160 ODGJ di Gresik Dapat Penanganan Terpadu Sepanjang 2025
APBD 2026 Gresik Fokus Layanan Dasar Warga
Gus Yani Tegaskan Layanan Kesehatan Gratis di Gresik
DCKPKP Gresik Paparkan Capaian Pembangunan Sepanjang 2025
Berita ini 9 kali dibaca
Tag :

Berita Terkait

Minggu, 18 Januari 2026 - 13:38 WIB

Gressmall Ubah Atrium Jadi Arena Badminton, Dorong Gaya Hidup Aktif

Rabu, 14 Januari 2026 - 20:59 WIB

Jelang Ramadan, Pasar Murah Pemprov Jatim Diserbu Warga Gresik

Selasa, 6 Januari 2026 - 15:01 WIB

Nelayan Gresik Matrakim Hilang di Laut Usai Antar Penumpang

Kamis, 25 Desember 2025 - 07:24 WIB

SIG Gelar RUPSLB, Ubah Anggaran Dasar dan Delegasi RKAP 2026

Senin, 15 Desember 2025 - 15:33 WIB

160 ODGJ di Gresik Dapat Penanganan Terpadu Sepanjang 2025

Berita Terbaru

Muhammadiyah Gresik

Peduli Tumbuh Kembang Siswa, SD Mudri Hadirkan Konselor PLPK SMAMIO

Senin, 26 Jan 2026 - 06:39 WIB

Muhammadiyah Gresik

​Ijtihad di Kota Industri: Menakar Arah Baru dan Peran Muhammadiyah Gresik

Minggu, 25 Jan 2026 - 12:36 WIB

Muhammadiyah Gresik

Satu Jam Penuh Makna, Serunya Membuat Makrame dan Gasing di SD Mudri

Minggu, 25 Jan 2026 - 03:35 WIB

Muhammadiyah Gresik

Laksanakan Kurikum Merdeka, Siswa SD Almadany Praktik Mebuat Telur Asin

Sabtu, 24 Jan 2026 - 18:35 WIB