70 Pelajar Gresik Ikuti Pelatihan Menulis Cerpen Fiksi Pendek

- Editorial Team

Selasa, 23 September 2025 - 19:37 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

70 pelajar Gresik antusias ikuti pelatihan menulis cerpen fiksi pendek untuk meningkatkan literasi melalui Gerakan 1000 Anak Menulis.

70 pelajar Gresik antusias ikuti pelatihan menulis cerpen fiksi pendek untuk meningkatkan literasi melalui Gerakan 1000 Anak Menulis.

Sebanyak 70 siswa SMA dan SMK di Gresik mengikuti pelatihan menulis cerpen fiksi pendek (flash fiction) di Aula Bale Paraduta Kodim 0817 Gresik, Selasa (23/9/2025). Pelatihan ini mendapat antusiasme tinggi dari para peserta.

Materi disampaikan oleh Teguh Wahyu Utomo yang menjelaskan bahwa cerpen fiksi pendek hanya berisi sekitar 300 kata. Jumlah itu jauh lebih ringkas dibanding cerpen pada umumnya yang bisa mencapai 1.500 kata.

“Pelatihan cerpen pendek fiksi ini hanya membutuhkan 300 kata. Yang ditekankan adalah bagaimana mengefektifkan kata demi kata sehingga menghasilkan karya yang singkat namun padat,” jelasnya.

Menurut Teguh, kegiatan ini juga bagian dari Gerakan 1000 Anak Menulis untuk meningkatkan literasi di kalangan pelajar. “Melalui tulisan, anak bisa terasah otaknya dengan menerima informasi lalu mencurahkannya menjadi karya,” ungkapnya.

Ketua pelaksana, Muhammad Soleh, menambahkan bahwa literasi membaca anak di Indonesia semakin menurun karena kebanyakan hanya belajar lewat media sosial. “Dengan menulis dan membaca, anak-anak bisa menghasilkan karya nyata di usia muda,” terangnya.

Baca Juga :  Putri Sambari Juara 1 Lomba Sains Biologi Se Jatim-Bali

Hingga kini, Gerakan Literasi 1000 Anak sudah melahirkan empat buku karya pelajar Gresik.

Salah satu peserta, Fatimah Amirah Harsya dari SMAN 1 Kedamean, mengaku mendapat manfaat besar dari pelatihan ini. “Senang sekali mengikuti pelatihan. Informasinya detail dan tepat sasaran bagi pelajar. Skill menulis ini sangat dibutuhkan, baik untuk karya maupun penulisan lainnya,” pungkasnya.

Editor : Tiko

Follow WhatsApp Channel www.kabargresik.com untuk update berita terbaru setiap hari Follow

Berita Terkait

Dua Emas SEA Games dari Gresik: Alma & Robby Pulang Bawa Keajaiban
KBPPPA Gresik Catat 2 Mahasiswa Rentan Bunuh Diri
100 Siswa MI Dalegan Lomba Cari Kerang di Musim Baratan
Assessment Semester Ganjil Sekolah Rakyat Gresik Dimulai
197 Titik Revitalisasi Sekolah Masuk Usulan 2026
Surat Terbuka Pengawas MA Gresik: Madrasah Menuntut Keadilan Bantuan Negara
Guru Saat ini Pekerja Pendidikan Apa Pendidik
PKKM MI Dukun di Malang, Bangun Semangat dan Kebersamaan
Berita ini 9 kali dibaca
Tag :

Berita Terkait

Senin, 22 Desember 2025 - 22:40 WIB

Dua Emas SEA Games dari Gresik: Alma & Robby Pulang Bawa Keajaiban

Rabu, 17 Desember 2025 - 12:14 WIB

KBPPPA Gresik Catat 2 Mahasiswa Rentan Bunuh Diri

Senin, 15 Desember 2025 - 13:37 WIB

100 Siswa MI Dalegan Lomba Cari Kerang di Musim Baratan

Rabu, 3 Desember 2025 - 11:44 WIB

Assessment Semester Ganjil Sekolah Rakyat Gresik Dimulai

Rabu, 3 Desember 2025 - 11:34 WIB

197 Titik Revitalisasi Sekolah Masuk Usulan 2026

Berita Terbaru

Muhammadiyah Gresik

TPA Baitul Hidayah Sekarputih Balongpanggang Gelar Wisata Bersama

Minggu, 18 Jan 2026 - 18:18 WIB

komunitas

MUI Wringinanom 2025-2030 Dikukuhkan, Pikul Mandat Ganda

Minggu, 18 Jan 2026 - 13:59 WIB