PAM Rakyat Raih Penghargaan

- Editorial Team

Kamis, 13 Oktober 2011 - 16:14 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Gresik kembali mendapatkan tiga penghargaan Dinas Pekerjaan Umum diraih sekaligus dalam rangka HUT Propinsi Jawa Timur yang ke 66. Penghargaan itu diterima Sekda Gresik, Ir. Mohammad Nadjib  dalam sebuah upara di Grahadi Rabu (12/10).
Penghargaan sebagai juara se Jawa Timur itu masing-masing, Juara pertama dalam penilaian kinerja tertib pemanfaatan jalan, Juara 2 Himpunan penduduk pemakai air minum (HIPPAM) untuk kategori besar yang diraih HIPPAMTirto Sari Desa Sekargadung, Kecamatan Dukun. Dan juara 2 Himpunan penduduk pemakai air minum (HIPPAM) untuk kategori Sederhana yang diraih HIPPAM Qurnia, desa Doudo Kecamatan Panceng.
Diraihnya penghargaan kinerja tertib pemanfaatan jalan sebagai Juara 1, menurut Kepala Dinas Pekerjaan Umum Gresik, Ir. Tugas Husni Syarwanto, karena Dinas Pekerjaan Umum Gresik sukses dalam manajemen dan koordinasi dalam perawatan jalan. Koordinasi tersebut meliputi koordinasi lintas sektoral dengan Dinas Perhubungan dalam pemasangan rambu. Kerjasama  dengan satpol PP dalam rangka pengamanan serta dengan Badan lingkungan hidup dalam rangka kebersihan dan keindahan.
Selain itu Dinas Pekerjaan Umum Gresik membentuk tim satuan tugas yang berjumlah 25 orang yang bertugas untuk perawatan jalan di perkotaan. Tugas mengaku, pembentukan satgas ini dilatarbelakangi dengan keinginan Bupati Gresik, Dr. Sambari Halim Radianto yang mengharap agar di era kepemimpinannya tidak ada jalan yang rusak. Berdasarkan itu Satgas Pemeliharaan jalan ini dibentuk yang tugasnya memantau kelayakan jalan di perkotaan, memperbaiki kerusakan kecil untuk menghindari kerusakan yang lebih besar.
Tentang Satgas jalan yang ada di pedesaan, Dinas PU Gresikmenyerahkan tanggung jawabnya kepada Unit Pelaksana Tugas (UPT) yang ada di Kecamatan. “perbaikan itu hanya meliputi pekerjaan kecil misanya hanya dengan sedikit menambal dan menguruk. Untuk perbaikan yang lebih besar kami kerjakan  secara kontrakstual” ujarnya. Sedangakan Untuk penghargaan Himpunan Penduduk Pemakai air minum (HIPPAM), Gresik meraih 2 penghargaan sebagai juara 2, yaitu untuk kategori besar dan sederhana. Masing-masing HIPPAM Tirto Sari Dukun dan HIPPAM Qurnia Panceng.

HIPPAM Tirtosari di Kecamatan Dukun ini adalah sebuah sumur bor yang pengelolaan di bawah binaan Dinas Pekerjaan Umum Gresik. HIPPAM Tirtosari ini mampu mendistribusikan air sampai kepada 650 sambungan nonstop 24 jam. “tentu saja ini sebuah prestasi. Di perkotaan saja saat-saat seperti ini pelanggan air minum sulit menerima air” ujarnya. Sedangkan prestasi juara 2 kategori sederhana, HIPPAM Doudo Panceng pengelolaannya juga sama, namun jumlah saluran yang dilayani hanya 150 sambungan, pungkas Tugas. (release humas pemda Gresik/tik)

Baca Juga :  Tiket VIP Proliga 2013 50ribu
Follow WhatsApp Channel www.kabargresik.com untuk update berita terbaru setiap hari Follow

Berita Terkait

Adu Banteng dengan Mobil Pick Up Pemotor Meninggal di Balongpanggang Gresik
BPBD Gresik Kekurangan Alat Peringatan Dini Banjir
Rumah di Sidomukti Ludes Terbakar, Diduga Lupa Matikan Kompor
Kebakaran Hanguskan Dua Bangunan Kafe di Kebomas Gresik
Santri Al Khoziny Meninggal Usai Pulang Umrah
Wanita di Manyar Terperosok ke Selokan Saat Hendak Beli Kue, Dievakuasi Damkar Gresik
Santri Asal Gresik Jadi Korban Runtuhnya Musala Ponpes Al-Khoziny, Dimakamkan di Lamongan
Pemotor Meninggal Tabrak Truk Parkir di Roomo Manyar
Berita ini 5 kali dibaca

Berita Terkait

Rabu, 15 Oktober 2025 - 00:26 WIB

Adu Banteng dengan Mobil Pick Up Pemotor Meninggal di Balongpanggang Gresik

Selasa, 14 Oktober 2025 - 15:50 WIB

BPBD Gresik Kekurangan Alat Peringatan Dini Banjir

Senin, 13 Oktober 2025 - 00:53 WIB

Rumah di Sidomukti Ludes Terbakar, Diduga Lupa Matikan Kompor

Sabtu, 11 Oktober 2025 - 19:12 WIB

Kebakaran Hanguskan Dua Bangunan Kafe di Kebomas Gresik

Rabu, 8 Oktober 2025 - 23:34 WIB

Santri Al Khoziny Meninggal Usai Pulang Umrah

Berita Terbaru

Muhammadiyah Gresik

Spemutu Gresik Gelar Screening dan Imunisasi HPV

Kamis, 16 Okt 2025 - 01:47 WIB

TPS Jaksa Agung Suprapto Gresik resmi ditutup. DLH Gresik siapkan langkah antisipasi jika volume sampah meningkat di TPS sekitar.

Lingkungan

TPS Jaksa Agung Suprapto Gresik Resmi Ditutup

Rabu, 15 Okt 2025 - 23:31 WIB

Berita Desa

PKK Domas Sukses Jalankan Program BKB Emas Cegah Stunting

Rabu, 15 Okt 2025 - 18:22 WIB

Olahraga

Liga 4 Piala Bupati Gresik Siap Gairahkan Sepak Bola Lokal

Rabu, 15 Okt 2025 - 18:07 WIB