Pejabat Didiklat Keorganisasian Biar Paham Tupoksi

- Editorial Team

Selasa, 15 November 2016 - 13:33 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

rps20161115_132721_536.jpg

Kabargresik.com – Dalam upaya untuk memberikan pemahaman dan pendidikan terkait etika dan profesionalitas dalam birokrasi, sekitar 40 pejabat eselon IV menjalani Pendidikan dan Pelatihan (Diklat) Manajemen Kepemimpinan Organisasi (MKO) yang dilaksanakan oleh Badan Kepegawaian Daerah (BKD) kabupaten Gresik selama 5 (lima) hari sejak hari ini, Selasa (15/11).

 

ADVERTISEMENT

ads

SCROLL TO RESUME CONTENT

Hal tersebut sesuai dengan amanat Undang-undang No.5 tahun 2014 tentang ASN (Aparatur Sipil Negara).

 

Asisten Administrasi Umum Sekretariat Daerah Gresik Drs. Tarso mengatakan bahwa Diklat tersebut merupakan diklat yang diikuti oleh para pejabat di lingkungan pemkab Gresik sebagai lulusan terbaik Diklat PIM IV yang dilaksanakan oleh Badan Diklat Provinsi Jawa Timur beberapa waktu yang lalu.

Baca Juga :  Bupati Sambari Koordinasi Dengan Bawahan Pakai Zoom

 

Menurutnya, Diklat Manajemen Kepemimpinan Organisasi ini dilakukan agar PNS mempunyai wawasan yang luas terkait pelayanan terhadap masyarakat dan memberikan pembekalan terkait leadership serta mengasah kemampuan dalam keorganisasian.

 

Sekretaris Daerah Kabupaten Gresik Drs. Kng. Djoko Sulistio Hadi menegaskan bahwa tuntutan masyarakat terhadap pelayanan PNS semakin tahun semakin meningkat. Oleh sebab itu, SDM para PNS yang professional dan kompeten sangat diperlukan.

Baca Juga :  1 Tersangka Korupsi Dana Hibah APBD Jatim 2016 Ditahan Kejari Gresik

 

“Pelayanan terhadap masyarakat juga harus sesuai dengan birokrasi yang berlaku. Karena demi terwujudnya Good Governance atau tata laksana pemerintahan yang baik,” ujar Sekretaris Daerah dalam sambutannya.

 

Dirinya berharap, Diklat MKO ini dapat diikuti dengan baik dan sesuai dengan ketentuan yang berlaku. Agar upaya pemerintah kabupaten Gresik dalam melakukan pembinaan terhadap PNS dapat sesuai sasaran.

 

Hadir sebagai narasumber pada diklat tersebut adalah Kepala Bidang Diklat Fungsional dari Badan Diklat Provinsi Jawa Timur Ir. Ardi Nursanto. (Tik)

Follow WhatsApp Channel www.kabargresik.com untuk update berita terbaru setiap hari Follow

Berita Terkait

160 ODGJ di Gresik Dapat Penanganan Terpadu Sepanjang 2025
APBD 2026 Gresik Fokus Layanan Dasar Warga
Gus Yani Tegaskan Layanan Kesehatan Gratis di Gresik
DCKPKP Gresik Paparkan Capaian Pembangunan Sepanjang 2025
Gresik Siapkan Sekolah Rakyat Terintegrasi, Belajar dari Semarang
Ketua CFD Gresik Dinonaktifkan karena Dugaan Pungli
DPRD Gresik Desak Usut Pungli UMKM di CFD
UMKM Keluhkan Dugaan Suap Pengelola CFD Gresik
Berita ini 4 kali dibaca

Berita Terkait

Senin, 15 Desember 2025 - 15:33 WIB

160 ODGJ di Gresik Dapat Penanganan Terpadu Sepanjang 2025

Minggu, 7 Desember 2025 - 22:26 WIB

APBD 2026 Gresik Fokus Layanan Dasar Warga

Jumat, 5 Desember 2025 - 15:03 WIB

Gus Yani Tegaskan Layanan Kesehatan Gratis di Gresik

Rabu, 3 Desember 2025 - 12:20 WIB

DCKPKP Gresik Paparkan Capaian Pembangunan Sepanjang 2025

Minggu, 30 November 2025 - 19:16 WIB

Gresik Siapkan Sekolah Rakyat Terintegrasi, Belajar dari Semarang

Berita Terbaru

Muhammadiyah Gresik

Langkah Tegap Pocil Mugeb Berbuah Penghargaan di Polres Gresik

Sabtu, 10 Jan 2026 - 11:52 WIB

Muhammadiyah Gresik

Pocil SD Mugeb Raih Juara 1 Polisi Cilik Kapolres Cup

Sabtu, 10 Jan 2026 - 02:51 WIB

Muhammadiyah Gresik

Momen Tahun Baru, Siswa Spemdalas Raih Juara 1 Gresik Climbing Series 2026

Kamis, 8 Jan 2026 - 23:47 WIB

Muhammadiyah Gresik

SD Muwri Resmikan Musholla At-Taqwa, Sebagai Laboratorium Iman Siswa

Kamis, 8 Jan 2026 - 14:46 WIB