Pesantren Ramadhan YPP Sahabat Karomah Al-Qur’an Cetak Generasi Qur’ani

- Editorial Team

Sabtu, 8 Maret 2025 - 18:11 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Yayasan Pondok Pesantren (YPP) Sahabat Karomah Al-Qur’an yang berlokasi di Mulyosari, Banyuurip, Ujungpangkah, Gresik, dikenal sebagai pesantren dengan fokus utama pada pembelajaran Tahfidzul Qur’an serta pembentukan karakter berbasis Akhlaqul Karimah. Dalam menyambut Ramadhan 1446 H, pesantren ini kembali menggelar program Pesantren Ramadhan yang diikuti oleh santri dari jenjang MI/SD, MTS/SMP, MA/SMA, hingga peserta umum. (08/03/2025)

Untuk tingkat MI, program Pesantren Ramadhan berlangsung selama tiga hari. Sementara itu, santri dari jenjang MTS, MA, dan peserta umum mengikuti program Takhassus atau Fokus Tabarukkan Tahfidzul Qur’an, dengan tujuan mencetak generasi Islam yang Qur’ani, militan, dan unggul. Selain itu, santri juga dibekali dengan pembelajaran kitab klasik seperti Mabadiul Fiqhiyah, Makarim Al Akhlaq, Tafsir Yasin, serta materi Tahsin dan Tajwid yang disampaikan dengan metode menarik dan interaktif.

Baca Juga :  Jadwal Salat dan Imsakiyah 24 Ramadan 1445 H untuk Wilayah Kabupaten Gresik

Program Pesantren Ramadhan ini juga dilengkapi dengan berbagai kegiatan pendukung, seperti ngabuburit, permainan (outbond), serta silaturahim ke masyayikh dan maqbarah para auliya’.

ADVERTISEMENT

ads

SCROLL TO RESUME CONTENT

Pembelajaran Intensif Bersama Asatidz Senior

KH Ahmad Niam Karimi, Pengasuh Pondok Pesantren Sahabat Karomah Al-Qur’an, mengungkapkan bahwa di momen Ramadhan ini, santri akan mendapatkan bimbingan langsung dari para asatidz senior dan santri senior yang berkompeten dalam bidangnya.

“Alhamdulillah, di Ramadhan tahun ini, santri semakin dekat dengan Al-Qur’an. Semakin banyak membaca dan menghafal Kalam Allah, semakin besar pula rindu surga kepada mereka. Pembaca Al-Qur’an secara otomatis semakin dekat dengan Rabb-nya, Aamiin,” ungkapnya.

Baca Juga :  "Siraman" Pemungkas, PAC GP Ansor Gresik Berikan Sembako untuk Pimpinan Ansor Ranting

Empat Golongan yang Dirindukan Surga

Yai Niam menambahkan bahwa ada empat golongan yang dirindukan oleh surga, yakni:

  1. Orang yang senantiasa membaca Al-Qur’an,
  2. Orang yang menjaga lisannya dari perkataan buruk,
  3. Orang yang memberi makan kepada mereka yang membutuhkan,
  4. Orang yang berpuasa di bulan suci Ramadhan.

Dengan adanya program ini, diharapkan santri dapat semakin mencintai Al-Qur’an serta mengamalkan nilai-nilainya dalam kehidupan sehari-hari.

Penulis : M Syafik

Editor : Akhmad Sutikhon

Follow WhatsApp Channel www.kabargresik.com untuk update berita terbaru setiap hari Follow

Berita Terkait

Maulid Nabi IGTK RA Panceng Ajak Istiqamah dan Berkhidmah
Pelantikan 33 Pimpinan Ranting Fatayat NU Dukun
MWCNU Kebomas Kunjungi KSPPS NU Dukun
Haul KH Sabiq Abdullah di Ponpes Alkarimi berlangsung Hikmat
Haul ke-77 KH Musthofa Abdul Karim, Alumni Gelar Napak Tilas
Karnaval Budaya YPP Alkarimi Meriahkan HUT RI
Klinik Annahdlah Dukun Hadirkan Layanan Sehat ke Rumah
TPQ Alkarimi Gelar Khataman & Kirab Ta’aruf Meriah
Berita ini 95 kali dibaca

Berita Terkait

Selasa, 23 September 2025 - 06:08 WIB

Maulid Nabi IGTK RA Panceng Ajak Istiqamah dan Berkhidmah

Jumat, 19 September 2025 - 22:06 WIB

Pelantikan 33 Pimpinan Ranting Fatayat NU Dukun

Sabtu, 6 September 2025 - 22:22 WIB

MWCNU Kebomas Kunjungi KSPPS NU Dukun

Senin, 1 September 2025 - 00:05 WIB

Haul KH Sabiq Abdullah di Ponpes Alkarimi berlangsung Hikmat

Rabu, 27 Agustus 2025 - 11:11 WIB

Haul ke-77 KH Musthofa Abdul Karim, Alumni Gelar Napak Tilas

Berita Terbaru

Muhammadiyah Gresik

Ketika Ketua PDS SD Almadany Jadi Teladan bagi Kawan-kawannya

Selasa, 14 Okt 2025 - 22:44 WIB

Lingkungan

Satgas PKH Garuda Sita 4.610 Kubik Kayu Ilegal Asal Mentawai

Selasa, 14 Okt 2025 - 16:51 WIB

Lingkungan

BPBD Gresik Kekurangan Alat Peringatan Dini Banjir

Selasa, 14 Okt 2025 - 15:50 WIB

Muhammadiyah Gresik

Puluhan Siswa SD Almadany Menyulut Api Cinta Literasi di WEP

Selasa, 14 Okt 2025 - 13:43 WIB

Muhammadiyah Gresik

Khatibul Umam Juara II Tilawah Al Quran Dewasa MTQ V PDM Gresik 

Selasa, 14 Okt 2025 - 04:42 WIB