Kabargresik.com -Persegres U-21 berhasil meraih poin sempurna dilaga perdana grup 2 Turnamen Indonesia Soccer Championship U-21 2016. Menjamu Arema U-21 di Stadion Petrokimia Gresik, Jumat (12/08/2016) sore, Laskar Joko Samudro muda menang dengan skor tipis 1-0. Gol kemenangan tuan rumah lahir dimenit ke-2 babak pertama melalui sundulan Ardy Saputra.
Memasuki paruh kedua, Persegres U-21 yang tampil hanya dengan sepuluh pemain langsung mengambil inisiatif penyerangan. Belum genap 1 menit paruh kedua berjalan, Bagas Satria mengancam gawang Arema U-21. Menerima umpan Jawwad Jazil sepakan keras pemain yang masuk dipertengahan babak pertama itu, masih mampu ditepis penjaga gawang Fanus Noqoris.
Menit ke-49, tim tamu mendapat hadiah tendangan bebas didalam kotak pinalti akibat kesalahan penjaga gawang Persegres U-21. Sayang peluang tersebut gagal dimanfaatkan untuk menciptakan gol penyeimbang.
Saat laga menyisakan 4 menit waktu normal, Satria Al Barqy mencoba peruntungan melalui tendangan jarak jauh. Namun sayang sepakannya masih menyamping disisi gawang Persegres U-21. Hingga 3 menit waktu tambahan usai skor 1-0 untuk keunggulan Persegres U-21 tak berubah.
Susunan Pemain:
Persegres U-21: Dwi Rustapa (GK), Ardy Septian, Husni Mubarok, Syahrul Mustofa, Muhammad Amirrudin, Rendika Putra (Zulfikar Naghy 89″), Andre Hafani (KM 42″), Danny Madenta (Frido Dwi 46″), Dian Ardiansyah, Jazil El Wafa, Hilman Oktavian (Bagas Satria 32″)
Pelatih: Pudji Handoko
Arema U-21: Fanus Noqoriys (GK), Ahmad Syaifudin, Dendi Andriansyah, Zaenal Mustakim, Ahmad Syaiful, Hanif Setyo, Nur Rokhim, M. Afrido (Vicky Jihansyah 59″), Jones Einsgerika, Rega Suganda (Haikal Iqbal 28″) (Sony Rismawan 90″), Satria Al Barqy
Pelatih: Doni Suherman.
Pewarta: efendi