Safari Ramadhan MWCNU Dukun Berakhir Sukses, Perkuat Silaturahmi dan Program Keumatan

- Editorial Team

Senin, 10 Maret 2025 - 00:38 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Dukun, kabargresik.com – Pengurus Majelis Wakil Cabang Nahdlatul Ulama (MWCNU) Dukun telah menuntaskan Program Road Show Safari Ramadhan 1446 H pada malam ke-10 Ramadhan. Selama tiga malam, kegiatan ini berjalan sukses dan lancar, mencerminkan semangat perkhidmatan serta kekompakan dalam membangun kebersamaan antar-ranting NU di wilayah MWCNU Dukun.

Program Safari Ramadhan ini melibatkan pengurus MWCNU, pimpinan lembaga, serta badan otonom (Banom), dengan setiap tim terdiri dari lima orang. Mereka dijadwalkan mengunjungi 32 ranting NU untuk mempererat silaturahmi sekaligus menyampaikan materi tentang penguatan akidah Ahlussunnah Wal Jama’ah An-Nahdliyah serta program-program strategis MWCNU Dukun. Beberapa program utama yang dibahas dalam safari ini meliputi kelanjutan proyek pembangunan MWCNU, pengembangan Klinik Annahdlah, serta upaya peningkatan ekonomi melalui berbagai inisiatif usaha.

Baca Juga :  Pengobatan Gratis Klinik Annahdlah MWCNU Dukun Sambut Harlah NU ke-102

H. Asikin, Sekretaris MWCNU Dukun, menjelaskan bahwa tujuan utama Safari Ramadhan adalah menyapa warga NU melalui silaturahmi dan sholat tarawih bersama, sekaligus memperkuat struktur organisasi serta menyampaikan perkembangan proyek-proyek keumatan.

ADVERTISEMENT

ads

SCROLL TO RESUME CONTENT

“Kami mengucapkan terima kasih kepada seluruh ranting NU dan warga yang telah aktif dalam kegiatan jam’iyyah serta memberikan pemikiran dan kontribusi dalam dinamika organisasi selama ini. Semoga seluruh program ini memberikan manfaat bagi warga NU Dukun,” ujar H. Asikin.

Baca Juga :  Muslimat NU Panceng Gelar Raker 1 di Pantai Utara, Fokus pada 5 Prinsip Organisasi

Selain itu, ia juga mengapresiasi warga NU yang telah memberikan donasi untuk pembelian tanah, pembangunan kantor MWCNU Dukun, serta operasional Klinik Annahdlah.

“Tanpa partisipasi ranting NU, MWCNU Dukun tidak akan bisa berkembang. Kegiatan di ranting adalah fondasi utama keberlanjutan organisasi,” tegasnya.

H. Asikin menutup dengan harapan agar ranting NU, Banom, dan lembaga ranting tetap solid dalam sinergi dengan MWCNU Dukun, serta menjalin kerja sama yang bermanfaat dengan semua pemangku kepentingan, baik di lingkungan NU maupun pemerintahan.

“Kita harus bergerak dalam satu komando agar lebih kuat dan berdampak luas bagi umat,” pungkasnya penuh semangat.

Penulis : M Syafik

Editor : Akhmad Sutikhon

Follow WhatsApp Channel www.kabargresik.com untuk update berita terbaru setiap hari Follow

Berita Terkait

Aula KH Hasyim Asy’ari MWCNU Dukun Mulai Diminati
Santri Alkarimi Gresik Raih Juara 2 Qosidah Nasional
KSPPS NU Dukun Bidik Aset Rp 40 M, Fokus Transformasi Syariah
Pengobatan Gratis Mambaus Sholihin Sasar 700 Warga
600 Kader Fatayat NU Dukun Semarakkan Hari Santri
Maulid Nabi IGTK RA Panceng Ajak Istiqamah dan Berkhidmah
Pelantikan 33 Pimpinan Ranting Fatayat NU Dukun
MWCNU Kebomas Kunjungi KSPPS NU Dukun
Berita ini 124 kali dibaca
Tag :

Berita Terkait

Senin, 15 Desember 2025 - 10:09 WIB

Aula KH Hasyim Asy’ari MWCNU Dukun Mulai Diminati

Senin, 15 Desember 2025 - 09:57 WIB

Santri Alkarimi Gresik Raih Juara 2 Qosidah Nasional

Minggu, 30 November 2025 - 13:30 WIB

KSPPS NU Dukun Bidik Aset Rp 40 M, Fokus Transformasi Syariah

Kamis, 23 Oktober 2025 - 00:39 WIB

Pengobatan Gratis Mambaus Sholihin Sasar 700 Warga

Jumat, 17 Oktober 2025 - 15:23 WIB

600 Kader Fatayat NU Dukun Semarakkan Hari Santri

Berita Terbaru

Muhammadiyah Gresik

Hadirkan Camat Gresik, Spemdalas Jalankan Program Orang Tua Mengajar 

Selasa, 13 Jan 2026 - 21:03 WIB