Desa Sidokumpul Jadi Pelopor Inklusi, Dapatkan Penghargaan dari Camat Bungah

- Editorial Team

Rabu, 30 Oktober 2024 - 21:06 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Desa Sidokumpul, Kecamatan Bungah, Kabupaten Gresik, telah berhasil menorehkan prestasi gemilang dalam bidang inklusi sosial.

Komitmen desa ini dalam memberikan dukungan kepada warganya yang memiliki disabilitas telah mendapatkan pengakuan resmi dari pemerintah setempat.

Dalam sebuah acara yang berlangsung pada Senin (28/10/2024), Camat Bungah, Izzul Muttaqin,  menganugerahkan predikat “Pelopor Desa Peduli Penyandang Disabilitas” kepada Desa Sidokumpul.

Penghargaan ini diberikan sebagai bentuk apresiasi atas berbagai upaya yang telah dilakukan desa, salah satunya adalah pemberian paket bantuan kepada puluhan warga disabilitas.

“Desa Sidokumpul telah menjadi contoh yang baik bagi desa-desa lain dalam mewujudkan masyarakat yang inklusif,” ujar Camat Izzul.

“Dengan memberikan perhatian khusus kepada penyandang disabilitas, Desa Sidokumpul telah menunjukkan kepeduliannya terhadap sesama.” Papar Camat Asli Sugonlegowo Bungah ini.

Baca Juga :  Yakin Tak Bersalah Divonis 4 Th Supriyadi Pilih Banding

Kegiatan pemberian bantuan sosial kepada penyandang disabilitas ini dihadiri oleh berbagai pihak, termasuk perangkat desa, tokoh masyarakat, dan perwakilan dari instansi terkait.

Dalam kesempatan tersebut, Kepala Desa Sidokumpul, Ahmad Asyhar,  menyampaikan terima kasih atas dukungan yang telah diberikan oleh berbagai pihak.

“Kami berharap bantuan ini dapat sedikit meringankan beban para penyandang disabilitas dan meningkatkan kualitas hidup mereka,” kata Asyhar.

Follow WhatsApp Channel www.kabargresik.com untuk update berita terbaru setiap hari Follow

Berita Terkait

Refleksi Diri dan Kebersamaan: Santri YPP Sahabat Karomah Alquran Gelar Rihlah Ramadhan
Tradisi Sanggring Kolak Ayam di Gresik: Ribuan Warga Padati Masjid Sunan Dalem
Hari ini Sanggring Gumeno: 3.500 Porsi Kolak Ayam Dibagikan di Masjid Jami’ Sunan Dalem
Tradisi Sedekah Bumi Tebuwung Gresik: Ritual Syukur dan Kebersamaan Warga
Ribuan Warga Padati Ruwat Desa Cangkir: Arak-arakan Tumpeng Raksasa dan Ogoh-ogoh Naga Jadi Daya Tarik Utama
Warga Sumurber Panceng Sukses Kembangkan Kebun Durian di Lahan Dataran Rendah
Mayat Pria Tanpa Identitas Ditemukan di Sawah Benjeng, Diduga Kesetrum Jebakan Tikus
Pemdes Dampaan Gencarkan Fogging untuk Cegah DBD, Empat Warga Sudah Terindikasi
Berita ini 75 kali dibaca

Berita Terkait

Minggu, 23 Maret 2025 - 18:03 WIB

Refleksi Diri dan Kebersamaan: Santri YPP Sahabat Karomah Alquran Gelar Rihlah Ramadhan

Minggu, 23 Maret 2025 - 01:04 WIB

Tradisi Sanggring Kolak Ayam di Gresik: Ribuan Warga Padati Masjid Sunan Dalem

Sabtu, 22 Maret 2025 - 15:38 WIB

Hari ini Sanggring Gumeno: 3.500 Porsi Kolak Ayam Dibagikan di Masjid Jami’ Sunan Dalem

Kamis, 20 Februari 2025 - 15:35 WIB

Tradisi Sedekah Bumi Tebuwung Gresik: Ritual Syukur dan Kebersamaan Warga

Minggu, 16 Februari 2025 - 01:33 WIB

Ribuan Warga Padati Ruwat Desa Cangkir: Arak-arakan Tumpeng Raksasa dan Ogoh-ogoh Naga Jadi Daya Tarik Utama

Berita Terbaru

Muhammadiyah Gresik

PCNA Balongpanggang Adakan Ramadhan Berbagi, Perkuat Kepedulian Sosial

Rabu, 26 Mar 2025 - 19:07 WIB