Jemaat Gereja Bethel Indonesia (GBI) Rock Gresik mengadakan “Gebrakan: Gerakan Berbagi Berkat Kasih Tuhan” dengan membagikan 300 takjil dan nasi bungkus gratis kepada pengendara di Jalan Panglima Sudirman, Gresik. Kegiatan ini merupakan tahun ketiga GBI Rock Gresik berbagi kepada masyarakat sekitar, meskipun dengan format yang berbeda dari tahun sebelumnya.
Puluhan jemaat berbaris di sepanjang Jalan Panglima Sudirman untuk membagikan takjil dan nasi bungkus. Antusiasme pengendara terlihat jelas, dari berbagai kalangan usia hingga pengemudi ojek online turut mengantre.
Gembala GBI Rock Gresik, Mulia Halim, menjelaskan bahwa kegiatan ini adalah bentuk berbagi kepada sesama, khususnya umat Muslim yang sedang menjalankan ibadah puasa Ramadan.
“Jadi kegiatan ini dilakukan untuk berbagi kepada semua umat beragama apapun agamanya. Namun, momen berbagi ini ada di bulan Ramadan jadi kami berbagi kepada saudara kami, umat muslim yang sedang berpuasa,” ujarnya.
ADVERTISEMENT

SCROLL TO RESUME CONTENT
Tahun ini, penyelenggaraan kegiatan berbeda karena GBI Rock Gresik membagikan takjil dan nasi bungkus secara mandiri, tidak berkolaborasi dengan Kementerian Agama (Kemenag) Gresik seperti tahun sebelumnya.
“Tahun sebelumnya kami berkolaborasi dengan Kemenang Gresik. Kali ini berbeda kami berbagi sendiri dan tidak menutup kemungkinan akan bertambah jumlahnya di tahun depan,” ungkap Mulia Halim.
Mulia Halim berharap kegiatan ini dapat mempererat hubungan antarumat beragama dan menjadi contoh toleransi di Kabupaten Gresik.
“Dengan penyelenggaraan pembagian takjil dan nasi bungkus ini dapat menjalin hubungan yang baik antar umat beragama dan dapat menjadi percontohan toleransi antar umat khususnya di Kabupaten Gresik,” pungkasnya.
Penulis : Daniel Andayawan
Editor : Tiko