Gepal Gresik Bagi-Bagi Takjil dan Sahur, Wujud Solidaritas di Bulan Ramadan

- Editorial Team

Senin, 3 Maret 2025 - 13:27 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Umat Islam berlomba-lomba mencari pahala di bulan suci Ramadan. Salah satu wujudnya adalah aksi sosial yang dilakukan oleh sekelompok aktivis yang tergabung dalam Gerakan Penolak Lupa (Gepal) Gresik. Mereka membagikan takjil dan makanan sahur gratis kepada masyarakat.

Sasaran utama aksi ini adalah para pengendara yang melintas di sejumlah kawasan Kota Gresik, pedagang kaki lima (PKL), hingga tukang becak. Aksi bagi-bagi takjil dan sahur ini merupakan wujud solidaritas dan kepedulian terhadap sesama.

“Setiap minggu kami membagikan 100 paket sahur dan berjalan selama 3 minggu. Untuk bagi-bagi takjil, target kami 1.000 paket,” ujar inisiator kegiatan sekaligus penasihat Gepal Gresik, Abdul Wahab, Senin (3/3/2025).

Pria yang akrab disapa Gus Wahab ini menjelaskan bahwa selain sebagai wujud solidaritas, aksi ini juga bertujuan untuk meringankan beban masyarakat dan mempererat tali persaudaraan.
“Tujuan utamanya selain syiar di bulan suci Ramadan, hal ini juga sebagai salah satu bentuk kepedulian kita di tengah kondisi serba sulit saat ini dengan sedikit berbagi terhadap sesama, dengan tetap memberikan edukasi kepada masyarakat umum terkait beberapa persoalan yang ada di Kabupaten Gresik saat ini, mulai masih tingginya angka pengangguran terbuka, mahalnya biaya pendidikan, minimnya layanan infrastruktur publik yang memadai, minimnya ruang publik dan ruang terbuka hijau, carut marutnya penataan PKL serta penataan parkir dan perlindungan hukum atas pengelolaan parkir,” bebernya.

Baca Juga :  Posko Mudik Polres Gresik Sediakan Layanan Pijat Gratis dan Hypnotherapy untuk Pemudik

Menurutnya, aksi bagi-bagi takjil dan sahur ini mencerminkan semangat gotong royong dan kebersamaan yang merupakan bagian dari budaya masyarakat Indonesia.
“Semoga kegiatan ini dapat terus dilakukan di bulan Ramadan, sebagai wujud nyata dari kepedulian sosial serta upaya memperkuat tali persaudaraan,” pungkasnya.

Penulis : Daniel Andayawan

Editor : Tiko

Follow WhatsApp Channel www.kabargresik.com untuk update berita terbaru setiap hari Follow

Berita Terkait

Pengusaha Gresik Bagikan Sinom dan Minyak Goreng untuk Jurnalis
Razia Balap Liar di Jalan Betoyo Manyar, Puluhan Pemuda Diamankan Beserta Kendaraan
Masjid Al-Falach Gresik Gelar Cukur Rambut Gratis Selama Ramadan
Lazisnu Sidomulyo Salurkan 225 Paket Sembako, Tebar Berkah Ramadan
GBI Rock Gresik Tebar 300 Takjil dan Nasi Bungkus, Wujudkan Toleransi di Bulan Ramadan
Wabup Gresik Buka Trate Takjil Market Vol. 3, Dukung Pertumbuhan UMKM
Sambut Ramadhan 1446 H, Majelis Taklim KH Ahmad Zaini Rosyid Diresmikan
Petani Petisari Gresik Sukses Panen Raya dengan Sistem SLPHT, Diharapkan Meningkatkan Kemandirian Pertanian
Berita ini 9 kali dibaca

Berita Terkait

Rabu, 26 Maret 2025 - 02:28 WIB

Pengusaha Gresik Bagikan Sinom dan Minyak Goreng untuk Jurnalis

Rabu, 19 Maret 2025 - 17:13 WIB

Razia Balap Liar di Jalan Betoyo Manyar, Puluhan Pemuda Diamankan Beserta Kendaraan

Minggu, 9 Maret 2025 - 15:08 WIB

Masjid Al-Falach Gresik Gelar Cukur Rambut Gratis Selama Ramadan

Jumat, 7 Maret 2025 - 21:38 WIB

Lazisnu Sidomulyo Salurkan 225 Paket Sembako, Tebar Berkah Ramadan

Kamis, 6 Maret 2025 - 19:52 WIB

GBI Rock Gresik Tebar 300 Takjil dan Nasi Bungkus, Wujudkan Toleransi di Bulan Ramadan

Berita Terbaru